rumput sintetis futsal001

Harga Karpet Futsal

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Anda Mencari Kontraktor Lantai Lapangan Olahraga Terbaik ? 

Silakan hubungi nomor  0822-7881-1199 (Andika Gunawan).

Konsultasi Gratis!

Perkembangan teknologi yang semakin maju membuat hadirnya berbagai macam bahan sintetis sebagai pengganti bahan alami. Salah satu di antaranya yaitu karpet futsal yang dapat digunakan sebagai pengganti rumput asli. Hadirnya bahan sintetis tersebut membuat sebagian orang akan bertanya terkait harga karpet futsal untuk kebutuhan lapangan.

Adanya karpet futsal memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan dengan penggunaan rumput asli. Akan tetapi pemilihan karpet futsal tentu harus diperhatikan dengan baik agar tidak mengecewakan dan sesuai dengan kebutuhan.

Oleh karena itu tidak cukup jika hanya mencari informasi terkait harga karpet futsal termurah saja. Namun juga perlu diketahui hal-hal yang harus diperhatikan sebelum membeli karpet futsal diantaranya yaitu sebagai berikut ini.

Harga Karpet Futsal Termurah

Karpet untuk kebutuhan lapangan memikili bentuk layaknya rumput sintetis yang terdiri dari berbagai macam jenis. Dalam hal ini pastikan untuk dapat memilih jenis rumput sintetis yang hendak dibeli. Sehingga, nantinya akan dapat diperoleh karpet untuk lapangan yang cocok dengan maksud dan tujuan.

Hal tersebut dikarenakan terdapat rumput sintetis untuk lapangan futsal, lapangan tenis, serta untuk kebutuhan lainnya seperti dekorasi dalam rumah. Tentu saja masing-masing dari karpet atau rumput sintetis tersebut memiliki spesifikasi yang berbeda-beda menyesuaikan kebutuhan penggunanya.

Pada umumnya tipe rumput futsalsintetis terdiri dari 2 macam yang dapat dipilih. Adapun tipe rumput futsalsintetis yang pertama adalah fibrilated atau juga disebut dengan rumput gajah. Tipe rumput sintetis ini memiliki ciri-ciri daun rumputnya berbentuk lebar-lebar menyerupai tali rafia. Akan tetapi jika sudah digunakan selama 1 bulan lebih biasanya akan pecah dan menjadi kecil-kecil.

Sementara itu untuk tipe yang kedua adalah monofilamen atau juga biasa disebut dengan rumput jepang. Ciri-ciri dari rumput sintetis jenis ini yaitu memiliki helai daun yang berbentuk lebih kecil dibandingkan dengan jenis sebelumnya. Adapun untuk pasar di indonesia kebanyakan menggunakan tipe monofilamen dibandingkan dengan tipe fibrilated.

Salah satu alasannya adalah karena tipe monofilamen dihasilkan dari teknologi yang lebih baik dibandingkan dengan tipe fibrilated. Selain itu tipe monofilamen juga sudah hadir dalam bentuk rumput daun yang kecil-kecil. Sedangkan pada tipe fibrilated perlu membutuhkan waktu selama 1 bulan terlebih dahulu dengan pemakaiannya untuk berubah menjadi pecah kecil-kecil. Jadi, sudah tahukan mana harga karpet futsal termurah yang harus dibeli?

Menentukan Ukuran dan Harga Karpet Sintetis Futsal

Hal lainnya yang harus dipertimbangkan sebelum membeli karpet futsal adalah memastikan ukurannya. Ukuran yang dibutuhkan nantinya tentu akan mempengaruhi harga karpet sintetis futsal. Oleh karena itu pastikan untuk dapat mengukur ruangan atau area yang permukaannya akan dipasang karpet futsal. Dengan demikian tidak akan ada kelebihan dalam pembelian serta juga tidak makan membuang-buang uang pastinya.

Memperhatikan Backing atau Karpet Belakang dari Rumput Sintetis

Bagian karpet belakang atau disebut juga dengan backing juga perlu diperhatikan karena memiliki peranan yang sangat penting. Dalam hal ini harga karpet sintetisfutsal juga didasarkan pada pemilihan dari backing rumput sintetis. Biasanya pada market di indonesia akan ditawarkan karpet futsal menggunakan dua lapis (dual layer) atau tiga lapis (triple layer).

Akan tetapi juga terdapat penyedia karpet futsal yang menawarkan sampai 4 layer. Dimana layer yang terakhir merupakan pengaplikasian dari layer waterproof berwarna hijau. Adapun tujuan dari pemasangan layer waterproof tersebut untuk dapat mengatasi keadaan lembab pada lapangan futsal terutama pada malam hari.

Dengan demikian layer waterproof tersebut dapat menahan lembab pada lapangan futsal bahkan hingga bertahun-tahun. Oleh karena itu jenis rumput sintetis dengan backing atau karpet belakang tersebut lebih direkomendasikan meskipun ditawarkan dengan harga karpet futsal yang lebih tinggi.

Memperhatikan Jahitan Rumput atau Gauge

Hal lain yang perlu diperhatikan dengan baik adalah terkait jahitan rumput pada karpet futsal yang dapat dilihat dengan jumlah jahitannya. Dalam hal ini perlu diketahui bahwa semakin rapat jahitan maka density dari rumput sintetis juga akan semakin tebal serta memiliki daya tahan yang semakin kuat. Oleh karena itu tebal serat rumput sintetis akan dapat mempengaruhi harga karpet futsal.

Adapun terdapat beberapa jenis rumput sintetis berdasarkan jahitannya. Jenis yang pertama adalah jahitan 3/4 yang memiliki 6 baris dalam 10 cm. Tipe yang kedua yaitu memiliki jahitan 5/8 dengan jahitan 7 baris dalam 10 cm. Selain itu masih terdapat jenis jahitan yang lainnya adalah jahitan 3/8 yang memiliki 11 garis dalam 10 cm.

Biasanya rumput sintetis dengan kualitas menengah menggunakan jahitan 5/8. Sedangkan untuk harga karpet futsal yang memiliki rumput kelas bagus atau high end menggunakan jahitan 3/8. Jika jahitan 3/4 yang hanya memiliki 6 baris dibandingkan dengan jahitan 38 dengan 11 jahitan tentu ketebalan yang terdapat pada jahitan 3/8 hampir diperoleh dua kali lipatnya.

Selain itu juga terdapat harga karpet futsal yang menggunakan teknologi z-type pada jahitan baking rumputnya. Tipe tersebut juga dikenal dengan istilah jahitan zigzag yang mampu membuat rumput sintetis menjadi lebih kuat. Hal tersebut dikarenakan dengan tipe jahitan zigzag akan dapat membuatnya tidak mudah lepas dari packing.

Harga Karpet Sintetis Lapangan Futsal Berkualitas

Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi jika produk yang dijual dengan harga mahal memiliki kualitas lebih baik. Namun harga karpet sintetis lapangan futsal yang mahal juga tidak dapat dijadikan sebagai acuan untuk bisa mendapatkan produk berkualitas.

Tidak menutup kemungkinan bahwa terdapat penjual rumput sintetis yang berniat menipu pelanggannya dengan harga tinggi namun memiliki kualitas standar. Oleh karena itu agar terhindar dari pengeluaran yang tidak terduga. Maka hal yang perlu dilakukan adalah sebaiknya mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya terlebih dahulu terkait rumput sintetis beserta harganya.

Selain itu pastikan juga untuk dapat memilih penjual dengan sikap yang ramah dan bisa sabar. Dengan demikian hal tersebut juga akan dapat memberikan informasi lebih mudah karena penjual akan memberikan kenyamanan untuk di ajak ngobrol. Selain itu juga akan dapat memberikan saran terkait harga karpet futsal yang dibutuhkan.

Ketebalan Karpet Mempengaruhi Berapa Harga Karpet Futsal per Meter

Hal lainnya yang juga dapat mempengaruhi harga karpet futsal adalah terkait ketebalan rumput sintetisnya. Berdasarkan model ketebalannya rumput futsal dibagi menjadi lima jenis. Berbagai macam jenis tersebut yaitu terdiri dari rumput sintetis futsal 1.5 cm, 2 cm, 3 cm, 4 cm, dan 5 cm.

Untuk kebutuhan karpet futsal yang direkomendasikan tentu adalah rumput sintetis dengan ketebalan paling besar. Hal tersebut tentu dikarenakan agar rumput sintetis yang digunakan lebih awet terutama jika nantinya harus sering digunakan untuk bermain futsal. Dengan demikian tidak perlu bolak-balik mengganti karpet futsal karena kualitasnya yang semakin berkurang akibat ketebalannya. Berapa harga karpet futsal per meter jika order yang lebih tebal? Tentu akan naik, tapi tidak terlalu tinggi.

Mempertimbangkan Hal Lain Pada Karpet Futsal

Selain beberapa hal yang disebutkan di atas masih terdapat pertimbangan lain yang harus diperhatikan dalam memilih rumput sintetis untuk lapangan. Dalam hal ini pastikan untuk dapat memilih rumput yang tidak mudah tercabut dengan dilihat pada bagian belakangnya. Perlu diketahui bahwa karpet futsal yang baik memiliki bagian belakang berupa anyaman.

Karpet futsal yang baik juga memiliki lubang resapan untuk mengalirkan air terutama jika digunakan pada area outdoor. Pemakaian untuk lapangan outdoor juga disarankan untuk memilih rumput sintetis yang bersifat Coating Anti UV sehingga tidak mudah pudar warnanya.

Adapun untuk kriteria rumput sintetis yang baik dalam hal ini yaitu memiliki ketahanan selama 10 hingga 15 tahun terkait kepudaran warnanya. Tidak hanya itu untuk area outdoor juga sebaiknya dipilih rumput sintetis yang memiliki sifat flame retandant coating sehingga tahan terhadap api atau panas.

Itulah beberapa hal hal yang perlu diketahui sebelum memutuskan untuk membeli karpet futsal. Setelah mengetahui berbagai pertimbangan di atas informasi yang perlu dicari saat ini adalah berapa harga karpet per meter. Sehingga dapat ditentukan budget yang sesuai untuk kebutuhan lapangan futsal nantinya.

 

Baca juga: Harga Karpet Futsal dan Rumput Sintetis Futsal

Related Posts :